Menurut pendapat saya hubungan
antara Bahasa, Budaya dan Masyarakat yaitu bahwa Bahasa adalah hasil budaya
suatu masyarakat yang kompleks dan aktif. Kompleks artinya di dalamnya terdapat
pemikiran-pemikiran kolektif dan semua hal yang dimiliki oleh suatu masyarakat.
Aktif artinya karena bahasa terus berubah sesuai dengan perkembangan
masyarakat. Selain itu bahasa dipergunakan oleh anggota kelompok masyarakat
tertentu dalam bekerjasama, berkomunikasi, dan mengidentifikasi diri. Oleh karena
sifatnya tersebut, bahasa adalah aspek terpenting dalam mempelajari suatu
kehidupan dan kebudayaan masyarakat.
Ada berbagai teori mengenai hubungan bahasa dan kebudayaan. Ada yang mengatakan bahasa itu merupakan bagian dari kebudayaan. Tetapi ada pula yang mengatakan bahwa bahasa dan kebudayaan merupakan dua hal yang berbeda, namun mempunyai hubungan yang sangat erat, sehingga tidak dapat dipisahkan. Ada yang mengatakan bahwa bahasa sangat dipengaruhi kebudayaan, sehingga segala hal yang ada dalam kebudayaan akan tercermin di dalam bahasa. Sebaliknya, ada juga yang mengatakan bahwa bahasa sangat dipengaruhi kebudayaan dan cara berpikir manusia atau masyarakat penuturnya.
Hubungan antara bahasa, budaya dan masyarakat terjadi secara
alami. Manusia dan kebudayaan adalah pasangan yang tidak dapat terpisahkan. Dapat
dikatakan bahwa tidak ada budaya tanpa manusia, dan tidak ada manusia (lazimnya)
tanpa budaya. Hubungan antara bahasa dan budaya yang begitu erat terjadi pada
kehidupan manusia, termasuk dalam pengolahan dan pembelajaran bahasa. Misalnya dalam
hal interaksi masyarakat menggunakan bahasa dan di dalam kehidupan masyarakat
pasti ada kebudayaan.
Komentar
Posting Komentar